Palembang Independen – Susanto Wijaya resmi nahkodai Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Indonesia Shipping Asisiation Agency (ISAA) Sumsel Periode 2023-2028 melalui kegiatan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) yang digelar di Hotel Algoritma kota Palembang, Senin (16/01/2023).
Bahkan, kegiatan Rakerwil tersebut juga nampak dihadiri dan dibuka langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) ISAA, Reinhard Tobing.
Untuk diketahui, Ketua DPW ISAA Sumsel, Susanto Wijaya resmi terpilih setelah melalui hasil voting dengan agenda dan tema sesuai ADART yang dibentuk langsung oleh Dewan Pimpinan Pusat, yakni “Peningkatan Sinergi Bisnis Dan Ekonomi Sesuai Poros Ekonomi Maritim”.
Tidak hanya itu, berbagai rangkaian kegiatan juga diisi dalam kegiatan Rakerwil DPW ISAA Sumsel, diantaranya evaluasi pelaku bisnis ekonomi maritim penunjang perekonomian Sumsel dan nasional, penanaman jiwa jiwa enterpreneurship baru di Sumsel serta pembentukan program program kerja baru menuju perbaikan perekonomian Sumsel. (Ril)