Griya Literasi

Palembang Independen – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun RI yang ke-79 tahun, pemerintah Kabupaten Muba akan melaksanakan berbagai kegiatan untuk memeriahkan HUT RI. Agar persiapan tersebut, bisa dilakukan secara maksimal Pemkab Muba menggelar rapat Pemantapan Peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kamis (1/8/2024) di Ruang Rapat Serasan Sekate.

Rapat dipimpin oleh Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi melalui Asisten Administrasi Umum Setda Muba Drs Safaruddin, “kegiatan peringatan HUT RI ini selalu kita semarakkan di setiap tahunnya. Berbagai macam kegiatan perlombaan kita lakukan. Artinya persiapan kita untuk menyambut HUT RI harus dilakukan dengan matang agar lancar dalam pelaksanaan dari setiap perlombaannya,”kata Safaruddin.

Lanjutnya, untuk pelaksanaan Upacara Pengibaran dan Penurunan Bendera Merah Putih, pada saat melakukan gladi bersih dan kotor sudah harus menyiapkan segala perangkat yang sesuai dengan kebutuhan. “Mari kita siapkan semua pelaksanaan secara matang dan saling berkoordinasi,”ungkapnya.

Sementara, Kepala Bagian Tata Pemerintah Suganda AP MSi mengatakan, sama seperti tahun sebelumnya Upacara 17 Agustus akan di laksanakan di Rumah Dinas Bupati (Pendopoan), kemudian nantinya akan ada renungan suci, ramah tamah bersama keluarga pejuang dan LVRI, pemberian remisi dan lainnya serta berbagai puluhan perlombaan akan dilaksanakan untuk memeriahkan HUT RI ke-79 di Kabupaten Muba.

“Adapun berbagai perlombaannya nanti yaitu, gaplek, song, catur, baris-berbaris, permainan tradisional, panjat pinang, lomba perahu ketek nelayan, bulu tangkis, tenis meja, jalan santai. Untuk kedepannya mungkin akan ada beberapa lomba tambahan, Semoga kegiatan ini dapat berjalan sesuai dengan harapan. Serta semua pihak yang terlibat dapat dalam kepanitiaan untuk kesuksesan HUT RI di Kabupaten Muba dapat memaksimalkan tugasnya,”tandasnya. (Al/*)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *