Griya Literasi

Palembang Independen – Beredar video di media sosial (medsos) adanya seorang wanita terobos Istana Presiden RI sambil membawa senjata api jenis FN, Selasa (25/10).

Dari informasi yang beredar, mulanya wanita tidak dikenal itu jalan kaki dari arah Harmoni menuju Jalan Medan Merdeka Utara sekira pukul 07.00 WIB.

Tepat di depan pintu masuk Istana Presiden RI, wanita yang menggunakan kerudung dan penutup wajah itu menghampiri Pasukan Pengaman Presiden yang berjaga di pintu masuk.

Selanjutnya, wanita tidak dikenal itu menodongkan senjata api jenis FN yang dibawanya ke arah petugas.

Sontak saja Melihat kejadian tersebut, petugas Satuan Pengatur Lalu Lintas, Aiptu Herman, Briptu Krismanto dan Bripda Yuda yang bertugas di lokasi langsung mengamankan wanita yang diperkirakan berusia 25 tahun tersebut.

Petugas langsung merebut senjata api tersebut, dan mengamankannya untuk selanjutnya diserahkan ke petugas Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat.

Menyikapi hal tersebut Markas Besar (Mabes) Polri membenarkan peristiwa seorang wanita menerobos Istana Merdeka dengan membawa senjata api yang kini ditangani dan sedang didalami oleh Krimum Polda Metro Jaya.

“Iya benar (kejadiannya), saat ini sedang didalami oleh Krimum Polda Metro Jaya,” ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi di Jakarta Dikutip dari antaranews.com (Ali/*)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *